Tentang Kingsoft Office



PENGERTIAN KINGSOFT OFFICE





KINGSOFT OFFICE Adalah aplikasi office yang dikembangkan oleh Kingsoft Office Software Corporation Limited aplikasi office ini dapat membuka dokumen yang dibuat oleh software Microsoft Office yang berbentuk (doc/docx/xls/xlsx/ppt/pptx) yang bersifat free (gratis) untuk digunakan. dalam aplikasinya ada 3 macam software yaitu KingSoft Writer sebagai software pengolah kata, Kingsoft Spreadsheet sebagai software pengolah angka, dan Kingsoft Presentation sebagai software presentasi. untuk tampilan tidak kalah dengan software office yang berbayar sehingga software ini bisa digunakan untuk alternatif penggunaan software perkantoran. Untuk bisa mendapatkannya anda bisa langsung download di http://www.ksosoft.com/downloads/office_free_2013.exe.
kingsoft office inii juga dapat berjalan di sistem operasi linux, Android maupun iphone, sehingga apabila anda berpindah ke sistem operasi lain dan anda install kingsoft office maka hasil ketikan maupun fomrt yang telah buat tidak berubah.


Perkembangan Microsoft Office PowerPoint

Kingsoft Office 2007


Kingsoft Office 2007 ini dibuat dan dikenal di China dengan nama WPS Office yang merupakan salah satu produk dari sebuah pengembang software asal China yaitu Kingsoft. Sejak WPS Office 2002 bentuk tampilan serta fitur-fitur didesain mirip dengan Microsoft Office. Dan sejak WPS Office Storm 2005, aplikasi sudah mendukung penuh format-format dokumen Microsoft Office 2000 – 2003.
Tidak dibutuhkan banyak waktu dan latihan untuk menggunakan Kingsoft Office 2007 Personal yang didalamnya terdapat aplikasi Kingsoft Writer (Word), Kingsoft SpreadSheets (Excel), Kingsoft Presentation (PowerPoint).
Dan yang lebih menakjubkan, ketiga aplikasi di atas dalam Kingsoft Office 2007 Personal hanya memiliki ukuran file installer yang kecil (kurang dari 50 MB) dan “tidak rakus” memori
sehingga membuat aplikasi ini bisa digunakan di komputer-komputer lama dan juga bisa berjalan di atas Windows Vista. Kelebihan yang lainnya dari Kingsoft Office 2007 Personal ini juga memiliki fitur built-in untuk export dan menyimpan dokumen dalam format PDF.


Kingsoft Office 2009

Kingsoft Office 2009 Adalah software Office alternatif yang terdiri dari modul-modul yang setara dengan MS Word, Power Point & Excel, dengan fitur lengkap dan tampilan yang persis sama dengan MS OFFICE. Cocok untuk anda yang mengharapkan software berlisensi berperforma tinggi, namun dengan harga yang ringan.

Kingsoft Office 2010


Kingsoft Office 2010 adalah wujud dari perkembangan software untuk komputer yang sedang marak dibicarakan oleh pengguna. Kingsoft Office 2010 memberikan fiture yang mirip sekali dengan Microsoft Office, terutama yang versi 2003. Kingsoft Office ini merupakan produk dari Beijing, China. Penggunaan software ini tidaklah sulit, meskipun bagi para pemula. Tampilan dan fitur yang mirip dengan Microsoft Office membuat orang lebih familier untuk menggunakan software ini. Kingsoft Office versi sebelumnya juga telah dikeluarkan, yaitu Kingsoft Office 2009.


Kingsoft Office 2012

Kingsoft Office 2012 adalah salah satu dari software office seperti yang sudah banyak kita kenal seperti Microsoft Office buatan Microsoft.  Ada tiga aplikasi office yang tertanam dalam Kingsoft office ini yakni ; Kingsoft writer, Kingsoft spreadsheets, dan Kingsoft presentation.
User Interface kingsoft office 2012 mirip seperti office 2003 yang sudah banyak kita kenal, sehingga kita bisa dengan mudah menggunakan sofware ini. Software ini juga bisa menyimpan file dengan format PDF.


Kingsoft Office 2013

Kingsoft Office telah mengumumkan rilis terbaru software besutanya Kingsoft Office 2013 versi 9.1.0.4058 pada 4 juni 2013 lalu. Kingsoft Office 2013 benar-benar memiliki fungsi dan fitur yang hampir sama persis dengan Microsoft Office.

file-file yang dihasilkan melalui Kingsoft Office suite 2013 ini memiliki kompabilitas bila digunakan di Microsoft Office begitu pula sebaliknya. Ia dengan fitur-fitur terbarunya benar-benar menghadirkan persaingan yang berat bagi Microsoft Office selaku penguasa market share Software Office Suite.



Kelebihan dan Kekurangan dari Kingsoft Office



Kelebihan:


1.GUInya cantik sangat mirip dengan Microsoft Office 2007/ 2010/ 2013 yang menggunakan muc up ribbon, sebuah fitur yang belum dimiliki libre office. Saya berharap Libre Office bertransformasi user interfacenya agar lebih baik dan cantik walaupun tak harus serupa dengan ribbon Microsoft Office.


2.Ketika download installernya, satu hal yang bisa saya simpulkan, bahwa Kingsoft Office ini memiliki ukuran installer yang sangat kecil hanya 138 Mb untuk paket .rpm, hampir sama besarnya dengan Libre Office Suite (Writer, Calc, Impress, draw, math dan base) tapi jauh lebih kurus dibanding dengan Microsoft Office.


3.Softstyle, ini termasuk yang saya suka. Kingsoft Office memiliki style yang lembut hingga sangat nyaman dilihat, warnanya tidak terlalu kontras mencolok pandangan. Warnanya identik dengan Microsoft Office 2013.


4.Ringan, ini tak perlu diragukan lagi. Memang office ini begitu ringan saya gunakan untuk menulis.





Kekurangan:


1. Minim fitur. Memang Kingsoft Office mengkloning interface Ribbon Microsoft Office, namun dari segi fitur aplikasi ini masih standar. Tak begitu menarik, dibanding dengan software Opensource Libre Offie.


2. Ketika mencoba copy paste tulisan ini ke blogspot, tidak bisa diterima dengan baik, lebih lebih ketika mencobanya mengedit beberapa kata yang salah spasi jadi berantakan, terpaksa tulisan ini harus ditulis ulang menggunakan Libre Office.


3Versi unstabil. Namanya juga masih alpha edition pastilah masih menyisakan banyak bug dan minor, contohnya kasus saya diatas membuat saya kecewa dan berniat untuk uninstall Kingsoft Office dari Linux OpenSUSE saya dan kembali menikmati Libre Office.


4. Masa depan WPS ini sepertinya bukan untuk free, ada dua bukti sementara yang ingin saya sampaikan, pertama ucapan kontributor di forum wps.community.org bahwa Kingsoft office ingin aplikasi ini menjadi office enterprise di Linux dan coba buka about Kingsoft Office writer, Tulisannya Kingsoft Office Professional dengan status trial version.




Perbedaan Kingsoft Office dengan Software Sejenis



Kingsoft writer : serupa dengan microsoft word
Kingsoft SpreadSheet
 : serupa dengan microsoft excel
Kingsoft Presentation : serupa dengan microsoft powerpoint



Langkah Singkat Instalasi Kingsoft Office via Debian

1.download terlebih daulu di http://wps-community.org/download.html


2.setelah selesai download kemudian masuk ke directori file kingsoft office yang telah di download tadi

cd Downloads




3.lalu lakukan instalasi  dengan perintah (dpkg -i namafile.deb)



dpkg -i kingsoft-office_9.1.0.4280~a12p4_i386.deb





4.setelah proses instalasi selesai, Untuk menjalannya kalian tinggal buka kingsoft office di menu Application>Office



Sumber : www.google.com
SHARE

Milan Tomic

Hi. I’m Designer of Blog Magic. I’m CEO/Founder of ThemeXpose. I’m Creative Art Director, Web Designer, UI/UX Designer, Interaction Designer, Industrial Designer, Web Developer, Business Enthusiast, StartUp Enthusiast, Speaker, Writer and Photographer. Inspired to make things looks better.

    Blogger Comment
    Facebook Comment

0 komentar :

Posting Komentar